Siapa nih yang suka banget sama olahan tahu ?
Nah salah satu dari olahan tahu yang banyak digemari oleh masyarakat kita adalah "tahu gejrot".
Tahu gejrot adalah tahu goreng Indonesia dengan saus pedas manis dari Cirebon , [ 1 ] kota pelabuhan di Jawa Barat, Indonesia . [ 2 ] Tahu gejrot terdiri dari tahu pong , sejenis tahu goreng berongga yang dipotong kecil -kecil. Tahu gejrot disajikan dengan saus encer dan encer yang dibuat dengan mencampur gula aren , cuka, dan kecap manis . Tahu gejrot biasanya disajikan dalam mangkuk gerabah kecil atau layah , dengan bawang putih giling, bawang merah tumbuk , dan cabai rawit yang dipotong-potong untuk menambah rasa pedas. Tahu gejrot biasanya disajikan di piring tanah liat.
Berikut langkah-langkah yang bisa menjadi tips teman-teman :
Bahan :
- Tahu coklat khusus (di iris-iris kecil)
- Cabe rawit hijau atau merah boleh
- Gula aren atau gula jawa
- Garam
- Air seduhan asam jawa
- Bawag merah dan bawang putih
Cara Membuat :
1. Ulek cabe rawit dan gula serta bawang merah dan sedikit bawang putih
2. Tambahkan garam dan penyedap rasa secukupnya
3. Campur dengan asam jawa yang sudah dilarutkan
4. Koreksi rasa
5. Siram bumbu yang sudah tersiram ke atas tahu yang sudah di iris-iris
6. Selamat mencoba
0 Comments