Dikutip dari akun @connectedatid, berikut adalah beberepa tips menulis CV buat kamu yang mau melamar di BUMN.
Sumber gambar : bumninc.com |
1. Deskripsi Diri
~ Gambarkan deskripsi tentang diri kamu dengan singkat padat dan jelas. Jangan lupa untuk gunakan kalimat persuasif sehingga HR tertarik untuk membacanya.
2. Latar Belakang Pendidikan
~ Cantumkan latar belakang pendidikan 5 tahun terakhir saja. Jangan lupa tuliskan nama institut + jurusan kamu dan juga + tahun kamu lulus.
Kamu juga bisa menambahkan IPK atau sejenisnya.
Contoh :
- Universitas Pelita Harapan
- S1 Matematika Murni ----------------- 2019
Sumber gambar : www.edubisnis.my.id
3. Pengalaman Kerja/Organisasi
~ Pengalaman kerja atau organisasi atau magang dan sejenisnya berguna agar HR bisa mengetahui apakah kamu cocok dan layak dengan poisisi yang kamu lamar nantinya. Rumus menulis pengalaman adalah :
Nama instansi + poisis + tahun bekerja + deskripsi.
Contoh :
Ketua umum himpunan
- Bekerja sama dengan pengurus inti untuk mengatur sistem kerja dari himpunan.
- Membangun sistem kerja yang efektif dan efisien
4. Kemampuan
Tuliskan kemampuan kamu dengan point of view yang se-objektif mungkin, hal ini agar HR bisa mengukur kemampuan kamu, apakah nantinya kamu dapat berkontribusi bagi perusahaan atau tidak.
Contoh :
- Social Media Compaign --------- Expert
Social Media Analytic --------- Advance
Design Graphic ------------ Beginner
0 Comments