Ciri-Ciri Kartel

~ Ciri-ciri kartel Dilansir dari buku Ekonomi Industri oleh Robert Tua Siregar dkk, penyebab terjadinya kartel adalah munculnya persaingan usaha pada suatu industri sehingga muncul ide untuk saling bekerja sama antar pelaku usaha agar bisa memenangkan persaingan usaha.


Berdasarkan sifat tersebut, 

maka ciri-ciri kartel adalah: 

  • Adanya persekongkolan pelaku usaha untuk memenangkan persaingan bisnis. 
  • Berupaya mengurangi atau menghapus persaingan bisnis
  • . Harga produk di pasar tidak stabil dan cenderung tinggi. 
  • Adanya upaya monopoli pasar. 

Kartel bisa merugikan anggota kartel Dilansir dari buku Perusahaan Saling Mematikan & Bersekongkol Bagaimana Cara Memenangkan? 

oleh Udin Silalahi dan Rayendra Toruan, kartel juga bisa menjadi boomerang bagi anggota kartel itu sendiri. Hal ini terjadi apabila salah satu anggota kartel tidak mengikuti kesepakatan sehingga keuntungan yang didapatkan para anggota kartel menjadi tidak maksimal. Misalnya, beberapa pelaku usaha sepakat melakukan kartel harga dengan menaikkan harga suatu produk. Kemudian salah satu anggota ternyata melakukan kecurangan dengan menjual produknya dengan harga lebih murah.

Hal ini tentu akan membuat konsumen lebih memilih produk yang lebih murah sehingga keuntungan yang didapatkan dari menaikkan harga produk tersebut menjadi tidak maksimal. Di peran KPPU dalam mengawasi pelaku usaha agar tidak melakukan kartel dalam menjalankan bisnisnya di pasar yang sama dengan menerapkan undang-undang antimonopoli. Demikian penjelasan apa itu kartel beserta ciri-cirinya yang dapat membantu mewaspadai kegiatan kartel di pasar domestik. Pasalnya, kartel adalah salah satu penghambat persaingan usaha.

Sumber : money.kompas.com

Ciri-ciri kartel Dilansir dari buku Ekonomi Industri oleh Robert Tua Siregar dkk, penyebab terjadinya kartel adalah munculnya persaingan usaha pada suatu industri sehingga muncul ide untuk saling bekerja sama antar pelaku usaha agar bisa memenangkan persaingan usaha.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Diduga Jadi Penyebab Harga Minyak Goreng Naik, Apa Itu Kartel?", Klik untuk baca: https://money.kompas.com/read/2022/02/04/212547026/diduga-jadi-penyebab-harga-minyak-goreng-naik-apa-itu-kartel?page=all.
Penulis : Isna Rifka
Editor : Yoga Sukmana

Download aplikasi Kompas.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat:
Android: https://bit.ly/3g85pkA
iOS: https://apple.co/3hXWJ0L

Post a Comment

0 Comments

Comments