Ronaldo dan Coca Cola, digeser langsung anjlokkk triliunan wooww !!!

 


Insiden dan Rekor-rekor Putaran Awal Euro 2020

 

Apa jadinya kalau saham perusahaan anjlok hanya gara-gara seorang pesepak bola kondang menggeser kemasan produknya karena tak suka?


Mungkin agak mustahil. Tapi, itulah yang terjadi pada Coca Cola pada Senin (14/06) lalu. Perusahaan yang jadi sponsor Euro 2020 itu merugi 4 miliar dolar AS atau setara Rp57 triliun akibat kelakuan megabintang timnas Portugal, Cristiano Ronaldo.


Pada hari yang sama, Ronaldo sedang duduk di depan para wartawan bersama pelatih Portugal, Fernando Santos. Mereka mau melakukan konferensi pers (konpers) menjelang laga Portugal kontra Hungaria pada gelaran Euro 2020, yang akhirnya dimenangkan Portugal.


Lalu, Selasa (15/06), video konpers itu viral. Soalnya, Ronaldo tiba-tiba saja menggeser dua minuman Coca Cola di depannya. Dirinya lalu mengangkat botol air mineral sambil bilang “agua”, bahasa Portugis dari air.

 

Ronaldo seolah mengisyaratkan buat minum air mineral saja daripada minum soda begitu, guys.


Meski berimbas buruk, pihak Coca Cola memaklumi sikap Ronaldo karena setiap orang berhak punya selera terhadap minuman. Ronaldo memang dikenal tak suka minum soda maupun alkohol.


Kamu enggak pernah nemu merek minuman soda yang dibintanginya, bukan?


Ternyata, kelakuan serupa juga dilakukan gelandang timnas Prancis, Paul Pogba, saat konpers usai Prancis memenangkan laga melawan Jerman, Rabu (16/06) dini hari. Bedanya, yang disingkirkan Pogba bukanlah Coca Cola, melainkan sponsor minuman lainnya yaitu bir merek Heineken.


Sejauh ini, belum ada respons dari Heineken soal ini, pun juga alasan Pogba menggeser minuman itu. Tapi, bisa jadi karena identitasnya sebagai muslim, sih. Selain geser-menggeser minuman, banyak fakta menarik lainnya sejak putaran awal gelaran Euro 2020.


Salah satunya insiden gelandang Denmark, Christian Eriksen yang tiba-tiba ambruk gegara henti jantung. Melalui surat yang ditulisnya, Eriksen bilang kondisinya sudah berangsur membaik. Namun, ia masih harus menjalani beberapa pemeriksaan medis.


Karena itu, Eriksen hanya akan menyemangati tim Denmark dari jauh dalam beberapa pertandingan Euro 2020 ke depan. Insiden ‘buruk’ lainnya juga terjadi pada Polandia dan Jerman.


Kiper Polandia, Wojciech Szczesny memberikan kerugian bagi timnya sendiri pada laga melawan Slovakia Senin (14/06) malam. Ia malah mencetak gol bunuh diri dan seketika mencetak dua rekor sekaligus.


Pertama, ia tercatat sebagai kiper pertama yang memberikan gol secara cuma-cuma bagi lawan dalam sejarah Euro. Kedua, gol di menit ke-18 itu terhitung sebagai gol bunuh diri tercepat sepanjang sejarah Euro.


Ternyata, enggak hanya Szczesny saja yang bikin kesalahan fatal. Bek Jerman, Mats Hummels juga mencatat rekor buruk bagi timnya. Dalam laga lawan Prancis, Rabu (16/06), Jerman kalah dengan satu-satunya gol yang bersarang di gawang mereka.


Ironisnya, gol itu adalah hasil antisipasi yang salah dari Hummels alias gol bunuh diri. Itu juga jadi catatan buruk Jerman di turnamen besar setelah Berti Vogts melakukan kesalahan yang sama pada gelaran Piala Dunia pada 1978.


Namun, pelatih timnas Jerman, Joachim Low enggak menyalahkan Hummels. Low mengakui kalau posisi Hummels memang sulit untuk membuang bola saat itu.

 

Beda halnya dengan penyerang Republik Ceko, Patrik Schick. Selain mengantarkan negaranya menang atas Skotlandia, dirinya juga mencatat rekor menakjubkan.


Schick berhasil mengalahkan rekor tendangan jarak jauh gelandang Jerman, Thorsten Fings, pada Euro 2004 dari jarak 35,2 meter. Sementara jarak milik Schick sampai 45,5 meter, lho, setelah dikonfirmasi The Union of European Footbal Associations (UEFA).


Schick memang cerdik. Kala itu, ia melihat kiper Skotlandia, Marshall yang terlampau jauh meninggalkan sarangnya. Posisi Ceko yang sedang menyerang balik dimanfaatkan Schick dengan melayangkan tendangan jarak jauh. Bola akhirnya masuk gawang, sampai-sampai membuat Marshall terjerembab ke dalam jaring.

 

Widih, masih permulaan, aja, udah banyak banget rekornya. Kira-kira rekor apalagi, ya, yang bakal terjadi di gelaran Euro 2020? Menarik dinanti!

 

*) Andara Rose

Image

 

 

Post a Comment

0 Comments

Comments