"Hati dan Paru-Paru" - Lomba Sihir
Lagu pertama keluaran Lomba Sihir ini bagaikan surat cinta bagi suasana kota Jakarta yang seakan tak pernah padam. Buat kamu yang belum tahu, Lomba Sihir merupakan band baru yang berisi sekumpulan enam musisi dari band ternama seperti .Feast, Glaskaca dan Martials.
"Hati dan Paru-Paru" sendiri punya nuansa lagu tahun 80-an yang bernada pop upbeat. Bagian chorus-nya memberi kesan hangat. Cocok bagi kamu untuk mengenang masa-masa dulu.
Bait liriknya pun menurut sang frontman Baskara
Putra (atau lebih dikenal dengan Hindia) berisi kerinduan pada saat
kondisi Jakarta masih 'normal'. Di saat pandemi belum datang dan
berakhir mengubah segalanya.
“'Hati dan Paru-Paru' itu andaikan kita bisa ngomong ke teman yang baru pindah ke Jakarta dan enggak tahu menahu tentang kotanya. Akan kita bawa ke mana dan bilang apa?” kata Baskara. Penasaran dengan lagunya? Kamu tinggal klik di bawah ini ya. Dijamin kebawa arus nostalgia!
*) Trisha Dantiani
0 Comments