#RESEP MASAKAN
Assalamu’alaikum Warahmatullahi
Wabarakatuh,
Hallo sahabat blog, kali ini saya
akan memberikan resep “TERI BALADO
KERING”.
Check bahan-bahan :
- Teri medan (200gram) (untuk menghilangkan asin, rendam teri dengan air panas)
- Kacang tanah 100 gram (sesuai selera)
- Cabe merah 80 gram
- Bawang merah 12 siung + bawang putih 8 siung (bisa disesuaikan)
- Garam secukupnya
- Gulaa pasir 1 SDM (Sendok makan)
- Kaldu bubuk/penyedap
- Daun salam + daun jeruk (masing-masing 2 lembar)
- Cuka/air asam jawa
Cara meracik bumbu :
Haluskan cabe merah, bawang merah
dan putih (bisa di blander atau di ulek biasa)
Cara memasak :
- Goreng kacang terlebih dahulu
- Kemudian setelah kacang ditiriskan, goreng teri medan (sampai matang) dan tiriskan
- Langkah selanjutnya, tumis bumbu yang sudah di haluskan tadi
- Tambahkan daun jeruk + daun salam + kaldu penyedap
- Tambahkan garam secukupnya dan sedikit cuka (Cuka ini bermanfaat untuk membuat bumbu lebih awet dan tahan lama untuk di konsumsi)
- Tunggu sampai bumbu matang
- Barulah campurkan teri dan kacang secara bersamaan sampai tercampur merata
Dan TERI BALADO KERING
siap disajikan
SELAMAT MENCOBA 😋😊👋👋
0 Comments